Kitsune, Tokidoki ningen ni bakeru

Kitsune, Tokidoki ningen ni bakeru (狐、時々人間に化ける)

Kitsune dalam bahasa Indonesia berarti Rubah (binatang). Sedangkan arti “Tokidoki ningen ni bakeru” adalah kadang-kadang berubah wujud menjadi manusia.

Menurut kepercayaan orang jepang, Kitsune (rubah) adalah binatang yang dapat menjaga sawah atupun lumbung padi. Karena kitsune memiliki kebiasaan memakan tikus-tikus yang merusak padi. Sehingga kadang ia dianggap Dewanya tanaman padi. Tak salah jika keberadaan kitsune begitu dihormati oleh petani.
Kitsune pun dianggap memiliki kekuatan gaib. Ia pandai merubah wujud menjadi manusia atau benda lain. Sehingga dalam kehidupan sehari-hari, jika ada orang yang tiba-tiba sifatnya berubah total, mengikuti sifat orang lain, disebut Kitsunetsuki (狐憑き). Ataupun jika hari sedang panas terik tapi turun hujan rintik-rintik, dikatakan fenomena alam tersebut dengan sebutan Kitsune no yomeiri (狐の嫁入り). Yang secara bahasa artinya Rubah menjadi Pengantin. Karena dianggap gejala tersebut adalah ulah Kitsune.

Makanan kesukaan Kitsune adalah Abura age (油揚げ). Yaitu sejenis tahu goreng dengan kulit tipis panjang. Udon (mie jepang) yang diatasnya dibubuhi aburaage dikenal dengan istilah Kitsune Udon.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar